Pages

Subscribe:

Kamis, 07 Februari 2013

PMP/PMDK POLMAN Bandung 2013


Penerimaan Mahasiswa Baru POLMAN Bandung TA 2013/2014
Jalur Penerimaan Minat dan Prestasi (PMP) Peserta Umum dan BIDIKMISI


Politeknik Manufaktur Negeri Bandung (d/h Politeknik Mekanik Swiss-ITB) merupakan Politeknik Negeri Pertama di Indonesia yang berdiri sejak tahun 1976. Pada Tahun Akademik 2013/2014 ini kembali membuka pendaftaran seleksi mahasiswa baru melalui jalur Penelusuran Minat dan Prestasi (PMP). Peserta Umum dan Peserta Program BIDIK MISI. Jenjang pendidikan yang kami tawarkan adalah Program Diploma III (Ahli Madya/A.Md) dan program lanjutan Diploma IV (Sarjana Sains Terapan/S.ST).

Kesempatan ini diberikan kepada siswa/i SMA/SMK/MA lulusan tahun 2011, 2012 dan calon lulusan 2013 dengan prestasi akademik minimal peringkat 5 terbaik di kelas. Bagi peserta yang berasal dari keluarga tidak mampu dapat mengajukan Beasiswa atau Bantuan Biaya Pendidikan BIDIKMISI. Adapun pilihan Program Studi yang ada di POLMAN Bandung adalah :

1.       Teknik Pemeliharaan Mesin
2.       Teknik Pembuatan Perkakas Presisi
3.       Teknik Mekanik Umum
4.       Teknik Perancangan Perkakas Presisi
5.       Teknik Perancangan Mekanik Umum
6.       Teknik Pengecoran Logam
7.       Teknik Mekatronika

Khusus bagi pelamar Program BIDIDKMISI disarankan untuk mendaftar secara manual dimana seluruh berkas pendaftaran dikirim langsungke Panitia PMB POLMAN Bandung untuk selanjutnya akan didaftarkan oleh panitia pada situs online nasional BIDIKMISI. Mahasiswa Penerima Program BIDIKMISI memiliki kesempatan untuk menyelesaikan studi langsung pada jenjang Diploma IV (Sarjana Sains Terapan/ S.ST). Pendaftaran ditutup tanggal 28 Maret 2013 (cap pos). Untuk informasi lebih lanjut silahkan hubungi :


Panitia Penerimaan Mahasiswa Batu TA 2013/2014
Jalur PMP UMUM & BIDIKMISI POLMAN Bandung
Jln. Kanayakan No. 21 Dago – Bandung, Jawa Barat
Telp. 022-2509241 Ext. 119/ Fax. 022-2502649, Email : infopmb@polman-bandung.ac.id
Facebook : www.facebook.com/politeknikmanufakturbandung / Twitter : @infopolman
read more

Penerimaan Mahasiswa Baru (PMB) Polman Bandung 2013

PMB POLMAN 2013/2014


Politeknik Manufaktur Negeri Bandung (d/h Politeknik Mekanik Swiss-ITB) merupakan Politeknik Negeri Pertama di Indonesia yang berdiri sejak tahun 1976.

Pada Tahun Akademik 2013/2014 ini kembali membuka Penerimaan Mahasiswa Baru, dengan jadwal sebagai berikut :




read more

Senin, 04 Februari 2013

BIDIK MISI 2013 POLMAN Bandung



Bidik Misi 2013 ialah bantuan biaya pendidikan yang diberikan MENDIKNAS untuk calon mahasiswa baru yang kurang mampu secara ekonomi namun memiliki potensi akademik yang bagus. Bidik Misi 2013 dimulai sebelum SNMPTN 2013.

Politeknik Manufaktur Negeri Bandung (d/h Politeknik Mekanik Swiss-ITB)   yang merupakan Politeknik Negeri Pertama di Indonesia yang berdiri sejak tahun 1976. Pada tahun akademik 2013/2014 menyelenggarakan seleksi mahasiswa baru melalui jalur Penelusuran Minat & Prestasi (PMP) yang di dalamnya terdapat program pemerintah Bantuan BIDIK MISI.

Pendaftaran dibuka 01 Februari - 28 Maret 2013. Berikut persyaratan PMP juga Bidik Misi tahun akademik 2013/2014 beserta jadwal, formulir dan ketentuan lainnya DOWNLOAD DISINI





read more

Pages